GRESIK - Tidak lepas dari tugas pokoknya sebagai seorang polisi salah satunya adalah sebagai pengayom dengan kepedulian terhadap pendidikan, dengan menyambangi salah satu sekolah dasar yang ada di desa binaannya.
Seperti halnya yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Desa Slempit Aipda Supriyadi, pada Kamis (09/01/2025) melaksanakan sambang ke para siswa-siswi SMP UDKP Desa Slempit Kecamatan Kedamean Kabupaten Gresik, guna membina mental dan disiplin serta memberikan motivasi semangat kepada anak-anak sejak usia dini.
Kepada para siswa/siswa, Bhabinkamtibmas Aipda Supriyadi berpesan untuk belajar secara sungguh-sungguh, patuh, disiplin, sopan dan santun kepada orang tua dan guru ataupun kepada orang yang lebih tua. Itu akan menunjukkan bahwa Siswa/siswi SMP UDKP Desa Slempit merupakan siswa yang memiliki akhlak yang baik.
“Adik-adik adalah generasi penerus bangsa, yang menjadi harapan generasi tua. Dan nantinya melanjutkan perjuangan, melanjutkan misi pembangunan ini. Tanggung jawab pembangunan ada di pundak kalian,” terang Aipda Supriyadi.
Dalam kesempatan itu Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan kamtibmas kepada Bapak dan Ibu guru untuk terus melakukan pengawasan dan pemantauan terhadap kegiatan para siswa-siswinya.
Ditempat terpisah, Kapolsek Kedamean IPTU Suhari, S.H., menjelaskan, ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh para Bhabinkamtibmas untuk terus menjalin kemitraan yang baik dengan pihak sekolah, serta untuk mewujudkan generasi berkualitas, dengan melaksanakan giat sambang desa binaan dan juga mendatangi sekolah.
“Tujuan dari kegiatan ini untuk menjalin kemitraan dan mendekatkan diri dengan dunia pendidikan yang ada didesa binaan sekaligus memberikan motivasi dan semangat belajar kepada anak anak agar nantinya menjadi anak yang berguna bagi nusa dan bangsa,” jelas Iptu Suhari.
(HR)