Polda Bali - Polres Tabanan - Humas Tabanan, Kamis, 24 Oktober 2024 – Polres Tabanan mengikuti kegiatan pembinaan rohani rutin untuk seluruh agama secara virtual yang diselenggarakan oleh Bagbinreligi Rowatpers SSDM Polri. Kegiatan ini berlangsung melalui Zoom Meeting, sesuai dengan Surat Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor B/16187/X/BIN.1./2024/SSDM tanggal 3 Oktober 2024.
Kegiatan dilaksanakan pada hari Kamis, 24 Oktober 2024, mulai pukul 08.00 wita, di Rupatama, Ruang Rapat Satreskrim, Ruang Kasiwas Polres Tabanan, serta di masing-masing Polsek jajaran, Hadir dalam kegiatan ini personel Polres Tabanan dan Polsek jajaran sesuai dengan agama masing-masing.
Pembinaan Rohani Agama Hindu,
Dipimpin oleh narasumber AKP Dr. I Wayan Kantun Mandara, S.Ag., M.FIL.H., PS. Kasubbagminops Bagops Satbrimob Polda Metro Jaya.
Pembinaan Rohani Islam, Kegiatan dimulai dengan pembacaan Yasin dan Tausiah yang dibuka oleh AKBP H. MASKAT, M.Ag., Bagbinreligi Rowatpers SSDM Polri, Dilanjutkan dengan pembacaan Ummul Kitab Al-Fatihah dan Surat Yasin secara berjamaah, sedangkan Tausiah agama disampaikan oleh Mohammad Yusuf, S.AG., M.A.G., Kasubbagrenmin Ditlantas Polda Sulsel, Kegiatan ini bertujuan untuk mempertebal keimanan dan ketakwaan kepada Allah Swt, diakhiri dengan doa bersama.
Pembinaan Rohani Agama Katolik,
Dipimpin oleh IPDA Romo Antonius Arfin Samosir, S.FIL, M.TH., Bhaminlaks Lanjutan Bagbinreligi Rowatpers SSDM Polri.
Pembinaan Rohani Agama Protestan, Dipimpin oleh Pdt Marcel Saerang, S.E., M.TH.
Kegiatan pembinaan rohani ini berjalan aman, tertib, dan lancar, serta berakhir pada pukul 09.30 wita. Melalui kegiatan ini, diharapkan semua anggota Polres Tabanan semakin meningkatkan keimanan dan kebersamaan dalam keberagaman.
( Humas Polres Tabanan )